dia seorang lelaki perawakan indo, sumatera bagian tengah
penampilan apa adanya, rapih, sopan dan berpendirian tidak seperti kebanyakan pria yang selalu mengikuti trend fashion yang setiap waktu berubah.
dia, tidak kaku, tidak banyak omong, hanya saja lebih banyak mendengar dan memahami apa yang dirasakan orang lain dan tertawa seperlunya.
rambut hitam lurus potongan rapi sedikit disisir ke kanan, hidung mancung, alis mata tebal dan tatapan matanya tajam lebih kurang tinggi 170 cm, mungkin beratnya saja tidak mencapai 60 kg. di bidang kesehatan si pria ini dikategorikan pria kurus. bukan berarti dia kurang gizi. senyumanya manis merekah dan fotogenik, bila tersenyum giginya terlihat rapih dan bersih.
dia.....
lebih banyak tersenyum kekita bertemu dengan seseorang yang baru dikenalinya. megajak ngobrol dan sekedar say hello. ketika berbicara dia tak pernah memalingkan wajah dari lawan bicara.
dia,..
tidak terlau disiplin, pernah molor di jam kerja, pernah telat datang ke kampus. di kampus, tergolong cerdas, bisa menyelesai studi sesuai target dengan IPK yang sangat memuaskan. begitu juga di tempat kerja, supel, mudah bergaul dan semua rekan kerja menyukai pribadinya.
menurut saya si pria ini tertekan, jaim atau kenapa yah..??
atau kebanyakan mikir kali ..?
kita lanjutkan saja,
dia,...sepertinya tipe seorang pemikir kalo menurut saya.
dia,. lajang dan belum menikah,
di memiliki perasaan sama halnya dengan pria lain, sekarang dia stay di salah satu kota besar di pulau jawa, mengadu nasib semoga bisa sukses dengan karya-karyanya.
dia,.. sepertinya bercita-cita menjadi seorang dosen, itu terlihat dari kepiawaianya berbicara, mendengar dan menyampaikan sesuatu ketika dia bertemu dengan yang lain. isi pembicaraanya tidak berbelit-belit, intonasi yang terkontrol, arah pembicaran jelas dan sangat mudah dimengerti.
saat itu dia sedang berdiskusi dengan seorang yang belum beberapa lama tiba, sekitar 15 menit.
dia seorang wanita.
tingginya sekitar 165 cm, berpenampilan modis, sepertinya wanita itu seorang hijabers terlihat dari kerudung yang dikenakannya. saat itu dia memakai kerudung bermotif bunga. warnya tidak terlalu tajam enak ketika dipandang. di kerudungnya juga terselip sebuah bross unik putih perak, sepertinya itu bunga tulip menurutku.
wanita itu,
perawakan indo asli, sopan, bentuk wajah oval, pipinya penuh, bulu matanya lentik senyumannya merekah. kulitnya pun putih bersih terlihat pada punggung tangan yang senada dengan baju yang dikenakannya saat itu
kalau dilihat sepertinya mereka bagaikan ........ (entahlah aku tak sanggup untuk mengungkapkannya)
perrrrrfect abissszz..
mereka sudah lama duduk di kursi itu, minuman yang mereka pesan sudah mulai habis namun mereka pun masih asik membicarakan sesuatu. sepertinya topiknya bagus. hangat dan santai.
saat itu mereka berada disebuah (sepertinya itu bukan kafe) disana ada meja dan kursi, mejanya bundar ditengahnya bolong dan tertancap sebuah tiang, tiang itu sebagai penyangga payung. meja itu berdiameter 1,5 m berwarna coklat alami yang divernis sehingga guratan-guratan kayu masih terlihat alami sekali dan payung itu berdiamer 2 m cukup untuk melindungi mereka jika terjadi hujan ataupun gerimis.
saya rasa mereka sudah merencanakan tempat tersebut untuk bertemu.
---**---
okay para bloggers, mata saya sudah mulai mengantuk.. tunggu sesi selanjutnya yah di episode 2.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar